Pemkab Humbahas Hadiri Syukuran Tahun Baru HKBP Sigompul

RRI.CO.ID, Humbahas - Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan menghadiri Ibadah dan Syukuran Tahun Baru 2026 HKBP Distrik XVI Humbang Habinsaran yang digelar di HKBP Sigompul, Selasa (20/1/2026). Kegiatan berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan.

Dalam sambutan tertulis Bupati Humbang Hasundutan, Dr. Oloan Paniaran Nababan, SH, MH, yang dibacakan Wakil Bupati Junita Rebekka Marbun, SH, M.AP, Pemkab Humbahas menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru 2026 kepada seluruh jemaat dan masyarakat.

Disebutkan bahwa ibadah dan syukuran Tahun Baru merupakan ungkapan syukur atas berkat dan kasih Tuhan, sekaligus menjadi momentum refleksi untuk memperbaiki kualitas kehidupan di tahun yang baru.

Pemkab Humbahas menegaskan HKBP Distrik XVI Humbang Habinsaran sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam membangun mental dan spiritual masyarakat. Berbagai program pelayanan gereja, seperti Diakonia, Marturia, dan Koinonia, dinilai memberikan dampak nyata bagi masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Lintongnihuta dan Kecamatan Paranginan.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal HKBP, Pdt. Rikson Mangapul Hutahaean, M.Th, menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan atas dukungan terhadap transformasi pembinaan keluarga Tahun 2026. Dukungan tersebut dinilai penting dalam memperkuat ketahanan dan kualitas kehidupan keluarga.

Ibadah dan syukuran ini turut dihadiri Praeses HKBP Distrik XVI Humbang Habinsaran Pdt. Wisno W.M. Sihombing, M.Th, Staf Ahli Bupati Eliapzan Sihotang, serta Parman Lumbangaol.


Kata Kunci / Tags

Rekomendasi Berita