Wajah Indonesia Terpampang di Times Square New York

KBRN, Jakarta: Di tengah gemerlap Times Square, New York, dengan layar-layar raksasa yang biasanya dihiasi wajah para selebritas dunia, pada Rabu pagi (11/6/2025) waktu setempat, terpampang sosok perempuan Indonesia: dr. Ayu Widyaningrum. Dalam balutan berbagai gaya dan busana, wajahnya muncul anggun dan penuh percaya diri, menghiasi salah satu titik paling ikonik di dunia.

Video berdurasi 30 detik itu tidak hanya muncul sekali. Tiga kali dalam satu jam, visual tersebut diputar, memperlihatkan seorang perempuan asal Banjarmasin yang namanya sudah tidak asing lagi di dunia estetika medis Indonesia. Dengan judul “Indonesian Innovator Doctor”, tayangan ini bukan sekadar pencapaian pribadi, melainkan simbol kuat dari semakin bersinarnya perempuan Indonesia dalam panggung global – khususnya di bidang teknologi dan inovasi kecantikan.

Bagi dr. Ayu, momen ini datang seperti sebuah keajaiban. Ditemui di Jakarta, Kamis (13/6/2025) ia mengungkapkan bahwa kemunculannya di Times Square justru pertama kali diketahui bukan oleh dirinya sendiri, melainkan dari desainer ternama Hengky Kawilarang yang mendapat kabar dari Eski Dina Barber, fashion director Indonesia yang telah lama tinggal di New York.

“Eski sedang ada meeting di sekitar Times Square, dan secara tak sengaja melihat wajah saya terpampang di billboard besar. Ia langsung merekam dan mengirimkannya,” cerita dr. Ayu dengan mata berbinar.

Ia masih sulit mempercayai bahwa mimpinya menjadi nyata dalam hitungan jam. “Hanya 22 jam sebelumnya saya menulis di media sosial: ‘Mimpi suatu saat foto saya ada di billboard New York City’. Dan ternyata, itu benar-benar terjadi,” ucapnya, dengan penuh haru.

dr. Ayu menyebut momen ini sebagai bentuk nyata dari “kun fayakun”, ungkapan dalam Al-Qur’an yang berarti "jadilah, maka jadilah". Baginya, ini bukan kali pertama doa dan impiannya dikabulkan dengan cara yang luar biasa. “Ini kali ketiga saya mengucap, dan langsung Allah kabulkan,” katanya.

Namun, pencapaian luar biasa ini tidak datang dari angan-angan semata. dr. Ayu Widyaningrum telah lama menorehkan prestasi dalam bidang estetika medis. Ia adalah lulusan berbagai program magister internasional dan dikenal karena kontribusinya dalam mengembangkan teknologi dermatologi di Indonesia.

Tahun ini, ia kembali membanggakan bangsa dengan meraih Digital Innovation Awards 2025 untuk kategori Digital Innovation in Creative Industries.

Di balik semua kemilau itu, dr. Ayu tetap berpijak pada prinsip hidupnya: tak henti bersyukur dan belajar. Ia percaya bahwa kesuksesan sejati datang dari dedikasi, pembelajaran tanpa henti, dan restu dari Yang Mahakuasa.

Kisah dr. Ayu bukan sekadar tentang pencapaian karier atau popularitas. Ini adalah kisah tentang keberanian bermimpi, keyakinan yang tulus, dan kekuatan doa. Sebuah narasi inspiratif tentang bagaimana seorang perempuan dari Kalimantan Selatan mampu menembus batas-batas dunia dan menyinari pusat dunia dengan wajah dan nama Indonesia.

Rekomendasi Berita