Pengurus KONI Kota Gunungsitoli 2025-2029 Resmi Dilantik

KBRN, Gunungsitoli: Pelantikan Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Gunungsitoli masa bakti 2025-2029 terlaksana di kantor Wali Kota Gunungsitoli, Rabu (31/12/2025).

Pelantikan dilakukan oleh Wakil Ketua IV mewakili Ketua Umum KONI Sumatera Utara, dan dihadiri oleh Wali Kota Gunungsitoli, Forkopimda dan undangan lainnya.

Acara pelantikan diawali dengan pembacaan surat keputusan KONI Sumatera Utara oleh Wakabid Humas KONI Sumatera Utara Johny Silalahi S.H dan pelantikan oleh Wakil Ketua IV Drs. Muhammad Syahrir, M.I.Kom

mewakili Ketua Umum KONI Sumatera Utara.

Mengawali, Syarir memandu pembacaan Janji Prasetya KONI Kota Gunungsitoli yang diikuti bersama-sama oleh Ketua dan seluruh pengurus.

“Sebelum secara resmi dikukuhkan atau dilantik saya ingin bertanya dan mendapatkan jawaban saudara-saudara sekalian, apakah saudara-saudara bersedia untuk mengucapkan janji kepengurusan KONI kota Gunungsitoli?,” tanya Syarir.

“Bersedia!,” ucap pengurus serentak.

Usai pengucapan Janji Prasetya KONI Kota Gunungsitoli, Ketua KONI Kota Gunungsitoli, Yose Rizal Mendrofa S.H., menerima Pataka yang diserahkan oleh Syarir.

“Saya terima Pataka ini untuk meningkatkan prestasi olahraga di kota Gunungsitoli, kiranya Tuhan bersama saya,” ucap Yose.

Dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan oleh Ketua KONI Kota Gunungsitoli dan Wakil Ketua IV KONI Sumatera Utara Drs. Muhammad Syahrir, M.I.Kom dengan disaksikan Wali Kota Gunungsitoli

, Sowa’a Laoli S.E, M.Si dan undangan.

Usai menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus, Wali Kota dan Ketua KONI menyerahkan cenderamata bagi perwakilan

KONI Sumatera Utara.

Baca juga:

Ini Harapan Untuk Pengurus KONI Kota Gunungsitoli 2025-2029 Yose Rizal Mendrofa Terpilih Kembali Menjadi Ketua KONI


Rekomendasi Berita