SPJ Kaltara berkolaborasi bersama Auto Fest Series 4

RRI.CO.ID, Tarakan – SPJ Kaltara berkolaborasi langsung dengan kegiatan Auto Fest yang juga menggelar UMKM Fair selama dua pekan, terhitung mulai 23 Januari hingga 7 Februari 2026. Kolaborasi ini diharapkan mampu menjadi wadah sinergi antara komunitas pemuda, pelaku UMKM, serta insan kreatif di Kalimantan Utara.

Ketua Serikat Pemuda Jawa (SPJ) Kalimantan Utara, Wiwit Susanto, menyampaikan bahwa keikutsertaan SPJ dalam Auto Fest Series 4 bukan sekadar perayaan ulang tahun, tetapi juga menjadi langkah awal menggerakkan energi positif pemuda di tahun 2026.

"Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian ulang tahun SPJ sekaligus pembuka program SPJ tahun 2026, yang berkolaborasi dengan Auto Fest Series 4 dan UMKM Fair di Tarakan. Puncak acara akan digelar pada 30–31 Januari 2026 dengan konsep hiburan rakyat, menampilkan Reog Kuda Lumping dan penyanyi dangdut campursari Mieke Yolanda untuk menghibur masyarakat ujar Wiwit Susanto ketua SPJ Kaltara"

Kehadiran SPJ dalam Auto Fest Series 4 diproyeksikan menjadi panggung kolaborasi yang tidak hanya meriah, merupakan bentuk nyata semangat kolaborasi pemuda lintas komunitas tetapi juga sarat makna, sebagai simbol semangat baru SPJ Kaltara dalam menyongsong tahun 2026 dengan energi, kreativitas, dan kebersamaan

Dengan memadukan otomotif, UMKM, dan hiburan, kegiatan ini diharapkan mampu menjadi magnet bagi masyarakat, mendorong perputaran ekonomi kreatif, serta mempererat persaudaraan antar pemuda di Kalimantan Utara.

Rekomendasi Berita