Kualifikasi GP Abu Dhabi, Verstappen Amankan Posisi Terdepan

KBRN, Abu Dhabi: Max Verstappen memastikan posisi terdepan pada kualifikasi Formula 1 Grand Prix Abu Dhabi, Sabtu (6/12/2025). Pembalap Red Bull itu mencatatkan waktu tercepat, mengungguli Lando Norris dan Oscar Piastri dalam persaingan ketat penentu gelar.

Verstappen mencatat lap luar biasa pada Q3 untuk menjaga jarak dari dua pembalap McLaren tersebut. Norris menempel ketat, sedangkan Piastri tidak berada jauh di belakang keduanya.

Piastri sempat memimpin pada Q1 dan George Russell dari Mercedes tercepat pada Q2, sebelum dominasi Verstappen muncul. Ia memperkuat posisinya lewat putaran pembuka sesi Q3 yang sangat cepat.

Pembalap Belanda itu lalu mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 22,207 detik pada usaha terakhir. Norris dan Piastri mencoba merebut posisi puncak, namun gagal menyalip torehan waktu terbaik Verstappen.

Norris akhirnya menutup sesi di posisi kedua dengan selisih 0,201 detik dari Verstappen. Sedangkan Piastri akan memulai balapan dari posisi ketiga.

Russell mengamankan posisi keempat setelah tampil konsisten sepanjang sesi. Charles Leclerc dari Ferrari menempati posisi kelima dan Fernando Alonso finis keenam untuk Aston Martin.

Gabriel Bortoleto mencatat performa solid dengan membawa Kick Sauber ke posisi ketujuh. Esteban Ocon, Isack Hadjar, dan Yuki Tsunoda melengkapi sepuluh besar.

Sementara itu, Ollie Bearman gagal masuk Q2 meski tampil kuat sebelumnya dan berada di posisi ke-12. Carlos Sainz mengikuti di belakangnya setelah tidak mampu mengulang performa impresif berbuah podium di Qatar.

Liam Lawson menutup sesi di posisi ke-13 di depan Kimi Antonelli yang mengeluh masalah grip belakang. Lance Stroll menyusul di posisi ke-15 pada sesi kualifikasi yang sangat kompetitif.

Lewis Hamilton kembali tersingkir di Q1 dan harus puas di posisi ke-16. Alex Albon berada di posisi ke-17, sementara Nico Hulkenberg, Pierre Gasly, dan Franco Colapinto mengisi barisan terakhir.

Formula 1 Grand Prix Abu Dhabi pada Minggu (7/12/2025) akan menjadi penutup dari 24 seri balapan musim ini. Persaingan sengit antara Verstappen, Norris, dan Piastri dipastikan akan terjadi di Sirkuit Yas Marina demi memperebutkan gelar juara.


Hasil Kualifikasi Formula 1 Grand Prix Abu Dhabi 2025:

1. Max Verstappen – Red Bull Racing – 1:22.207 detik

2. Lando Norris – McLaren – 1:22.408 detik

3. Oscar Piastri – McLaren – 1:22.437 detik

4. George Russell – Mercedes – 1:22.645 detik

5. Charles Leclerc – Ferrari – 1:22.730 detik

6. Fernando Alonso – Aston Martin – 1:22.902 detik

7. Gabriel Bortoleto – Kick Sauber – 1:22.904 detik

8. Esteban Ocon – Haas F1 Team – 1:22.913 detik

9. Isack Hadjar – Racing Bulls – 1:23.072 detik

10. Yuki Tsunoda – Red Bull Racing – 1:23.034 detik

11. Ollie Bearman – Haas F1 Team – 1:23.041 detik

12. Carlos Sainz – Williams – 1:23.042 detik

13. Liam Lawson – Racing Bulls – 1:23.077 detik

14. Kimi Antonelli – Mercedes – 1:23.080 detik

15. Lance Stroll – Aston Martin – 1:23.097 detik

16. Lewis Hamilton – Ferrari – 1:23.394 detik

17. Alex Albon – Williams – 1:23.416 detik

18. Nico Hulkenberg – Kick Sauber – 1:23.450 detik

19. Pierre Gasly – Alpine – 1:23.468 detik

20. Franco Colapinto – Alpine – 1:23.890 detik

Rekomendasi Berita