Di Tabongo, Biji Teratai Diolah Jadi Produk UMKM
- by Andrianto S Sanga
- Editor Budi Akantu
- 28 Des 2025
- Gorontalo
KBRN, Gorontalo: Masyarakat bersama Pemerintah Desa Teratai, Kecamatan Tabongo, berhasil mengolah biji teratai menjadi produk UMKM bernilai ekonomi, salah satunya Kopi Teratai. Hal ini mendapat apresiasi dan dukungan dari Bupati Gorontalo, Sofyan Puhi, saat menghadiri acara puncak HUT ke-18 Desa Teratai, Jumat (26/12/2025).
Inovasi tersebut dinilai mampu mengangkat potensi lokal desa sekaligus membuka peluang ekonomi baru bagi masyarakat setempat. Produksi olahan biji teratai ini diminta dilakukan secara konsisten dan berkelanjutan, mengingat ketersediaan bahan baku tidak sulit untuk didapatkan.
"Ini inovasi yang baik. Bahan bakunya tidak sulit, dan dengan adanya produk ini bisa membuka peluang bagi masyarakat," kata Sofyan.
Sofyan menambahkan, di tahun 2026 penguatan dan pengembangan UMKM menjadi program prioritas Pemerintah Kabupaten Gorontalo dalam upaya mendorong kemandirian ekonomi masyarakat desa serta meningkatkan kesejahteraan secara berkelanjutan.
Berkaitan dengan itu, Ia mendorong supaya pengembangan produk UMKM olahan biji teratai dilakukan melalui kolaborasi yang terintegrasi dengan berbagai program pemerintah daerah. Inovasi UMKM berbasis potensi lokal seperti olahan biji teratai ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain di Kabupaten Gorontalo.
"Ini akan terus dikembangkan dengan kita berkolaborasi dengan program pemerintah daerah. Tahun 2026 ini, pengembangan produk UMKM jadi salah prioritas pemerintah daerah," tandasnya.